Dalam beberapa bulan terakhir Israel telah menangkap 19 wartawan dengan tuduhan menghasut dan diduga ikut mengacaukan konflik Israel-Palestina. Sekarang, upaya penangkapan itu diperluas hingga ranah media sosial.
Sejumlah warga Palestina dipenjara karena mengunggah status di media sosial seperti Facebook. Menurut Pusat Informasi Palestina, lebih dari 150 penangkapan berlangsung antara Oktober 2015 dan Februari 2016 dengan tuduhan 'penghasutan' melalui media sosial.
''Umumnya, orang-orang yang yang ditangkap karena tulisan di media sosial dengan tuduhan menghasut,'' ujar kuasa hukum warga Palestina dan direktur Mahmoud Hassan seperti dikutip dari laman The Independent, Selasa (31/5).
Pria yang juga bekerja di organisasi nasihat hukum Addameer ini menambahkan, dalam beberapa bulan terakhir, ratusan orang telah ditangkap di Tepi Barat dan Yerusalem karena tulisan mereka, termasuk di Facebook. Mereka ditangkap karena diduga menghasud.
Berikut adalah lima orang yang ditangkap dengan tuduhan tersebut:
Source ↔ MP3 Download Free