JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi membuka Munaslub Partai Golkar 2016 di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali pada Sabtu (14/5). Pakar politik dari Universitas Andalas (Unand) Sumatra Barat (Sumbar), Asrinaldi menilai, ada dua nama yang cukup menonjol sebagai calon ketua umum (caketum) Partai Golkar.
"Ada dua nama yang saya lihat cukup dominan dalam pertarungan ini," kata dia kepada Republika, Sabtu (14/5).
Pertama, ia menuturkan, yakni Ade Komarudin (Akom) yang mempunyai sejumlah 'kewenangan' cukup besar. Selain itu, Akom merupakan bagian dari rezim Aburizal Bakrie (Ical) yang mempunyai pemilih di seluruh Indonesia.
Kedua, Asrinaldi berujar, caketum yang dominan yakni Aziz Syamsudin. Ia berpendapat, Aziz juga secara langsung mendapat dukungan dari Ical.
"Yang saya pikir itu juga, calon yang akan mencuat nantinya ke dalam pemilihan di Munaslub Golkar ini," ujarnya.
Source ↔ Download Lagu Terbaru