Maluku Tuan Rumah Perkemahan Pramuka Madrasah Nasional


AMBON -- Provinsi Maluku dipercaya menjadi tuan rumah Perkemahan Pramuka Madrasah Nasional (PPMN) yang penyelenggaraannya dijadwalkan 24-28 Mei 2016.

"Sedikitnya 3.000 peserta dari 34 provinsi akan ikut dalam PPMN yang dipusatkan di Pantai Liang, Pulau Ambon, kabupaten Maluku Tengah," kata Kepala Kantor Wilayah Kementerian (Kakanwil) Agama Maluku, Fesal Musaad, di Ambon, Sabtu (23/4).

Fesal mengatakan, hingga saat ini tercatat sudah 3.000 peserta yang berasal Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan perwakilan Kakanwil Agama seluruh Indonesia mendaftarkan untuk mengikuti kegiatan perkemahan nasional tersebut.

"Khusus Maluku, menyertakan 700 peserta dari berbagai sekolah MTs dan perwakilan Kanwil Agama yang ada di provinsi ini," jelas Fesal.

Dia mengakui, saat ini sedang melakukan komunikasi dengan Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin agar dapat membuka PPMN tahun 2016 tersebut.

Selain itu, berkoordinasi dengan Pemprov Maluku dan Pemkab Maluku Tengah untuk pena taan dan penyiapan lokasi kegiatan yang dipusatkan di lokasi wisata pantai Liang.


Source → Maluku Tuan Rumah Perkemahan Pramuka Madrasah Nasional


Related Posts To Maluku Tuan Rumah Perkemahan Pramuka Madrasah Nasional


Maluku Tuan Rumah Perkemahan Pramuka Madrasah Nasional Rating: 4.5 Posted by: Unknown

Search Here

Popular Posts

Total Pageviews

Recent Posts